Saat membaca share foto di WAG berisi berita duka cita telah berpulang ke Rahmatulloh H. Herry Haryanto, Selasa tanggal 3 Oktober 2023 pukul 15.00 di RSUD Tangerang, spontan terucap kalimat Innalillahii, semoga almarhum wafatnya Husnul khotimah diterima iman Islamnya diampuni segala noda dosanya dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amiin Ya Robbal alamiinn..
Sosok almarhum bagi warga Kabupaten Tangerang khususnya para pegawai Pemda tak asing lagi dan cukup familier dengan jabatan terakhir setelah pensiun itu Asisten 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat dimasa kepemimpinan Bupati Ahmed Zaki Iskandar dan Wakil Bupati H. Madromli.
“Almarhum itu pejabat senior non IPDN yang mengabdi sejak staf dan pernah menjadi Camat Tigaraksa sekitar tahun 2003 sampai terakhir Asda 1, dan menurut saya beliau itu memiliki kelebihan yang tak dimiliki pejabat lainnya makanya banyak pegawai Pemkab merasa kehilangan saat pensiun dan apalagi sekarang wafat,” ucap Ahmad Hidayat salah satu ASN asal Tigaraksa.
Diketahui, almarhum H. Herry Heryanto menjelang pensiun waktu Asda 1 saja sudah mengidap sakit kronis sehingga ada momentum tugas-tugas sesuai jabatannya yang tak bisa diikuti diantaranya rapat-rapat terkait baperjakat (badan pertimbangan kepangkatan dan jabatan) karena salahsatunya anggotanya itu Asda 1. “Bapak sudah tidak ikut rapat-rapat baperjakat lagi,” ucapnya lirih waktu itu.
Menurut informasi dari KH. Nur Alam yang turut datang melayat ke rumah dukanya di BSD Serpong kemarin malam, bahwa jenazah almarhum akan dibawa ke kota kelahirannya yaitu Garut dan akan dimakamkan hari ini Rabu (04/10/2023 bersama makam kedua orang tua dan kerabatnya disana.
Selamat jalan pa haji Herry, saya bersaksi bapak itu orang baik dan memiliki dedikasi loyalitas tinggi terhadap tugas dan jabatan, semoga Allah SWT menempatkan bapak ditempat yang layak disisi-Nya. Amin..